Hak anak adalah sesuatu yang tak boleh diusik oleh siapapun. Karena masa kanak-kanak merupakan masa-masa spesial dan perlakuan khusus yang kita berikan, tak dapat diulang atau ditunda. Anak akan tumbuh semakin besar. Jika pada masa kanak-kanaknya kekurangan aktivitas untuk masanya, sangat disayangkan.
Hak anak bisa berupa memperoleh perlindungan mental dan fisik, kasih sayang, pengakuan secara penuh dan pemenuhan kebutuhan-kebutuhannya.
Selain hak-hak tersebut, banyak yang sering terabaikan dan menganggapnya sepele. Misalnya, ketika orangtua setelah sibuk bekerja, masih egois dengan melakukan me time after hour di luar bersama teman-temannya. Sedangkan anak di rumah dibiarkan berkembang sendiri tanpa perhatian. Walau ada yang menemani baik itu saudara atau asisten rumah tangga. Tapi anak tetap butuh perhatian orangtua secara kualitas.
Hal lain adalah hak anak berupa pemberian otoritas diri pada anak agar bisa hidup wajar sesuai masanya. Kadang banyak orangtua yang menerapkan sikap dan gaya seperti orang dewasa pada anaknya. Bisa berupa memakaikan baju dengan model dewasa berukuran kecil, melarang anak bermain di luar bersama teman-temannya dan memberikan fasilitas yang belum saatnya didapatkan si anak. Sikap responsif ketika anak bertanya sesuatu pada orangtuanya dan dijawab asal-asalan juga merusak hak anak yang ingin tahu tentang sesuatu yang dilihatnya.
Kecenderungan orangtua yang over protective dapat merusak mental anak, jiwanya akan tertekan dan tidak lapang. Anak akan terbatas kreativitasnya dan harus mengikuti pilihan orangtuanya dalam berbagai segi kegiatan. Dampak buruknya, minat anak terhadap sesuatu yang menjadi passion-nya akan terhalang.
Jadi biarkan anak menjadi dirinya sendiri dengan mendapatkan apa yang patut mereka dapatkan dan menyukai kegiatan yang diminatinya selagi tak membahayakan. Kita hanya patut memerhatikannya dan mengarahkan saja tanpa memaksakan kehendak.
Maka sikap sebagai orangtua tidaklah patut menyepelekan aktualisasi seorang anak karena walaupun mereka anak-anak tetap saja perlu dihargai. Sikap membohongi berlebihan walau tujuannya baik sangat tidak dianjurkan. Sikap menganggap tak ada artinya dari setiap perkataan dan pendapatnya adalah patut diperbaiki. Anak-anak adalah seseorang yang akan beranjak menjadi manusia dewasa dan punya pengaruh kelak. Jadi mari kita perlakukan anak-anak dengan pemenuhan haknya yang terbaik dan sesuai masanya.
Posting Komentar